8 Tips Alami Mengusir & Membunuh Semut Di Rumah

Posted By : Posted on - 6:07:00 AM with No comments
Beberapa jenis makanan yang biasa terdapat dirumah dalam keadaan terbuka bisa mengundang semut untuk masuk kerumah anda. Gula, makanan manis, buah, makanan dengan aroma tertentu, beberapa jenis kue dan makanan lain merupakan jenis makanan yang disukai oleh semut, maka tidak mengherankan ketika makanan tersebut dalam keadaan terbuka tidak akan lama untuk dikerubungi semut. 

Semut


Salah satu hal yang bisa anda lakukan untuk mencegah semut masuk kerumah anda adalah dengan tidak menarik perhatian semut untuk masuk kerumah anda dengan cara:

  • Menutup rapat makanan baik yang ada di meja makan, kulkas maupun dapur anda
  • Teratur membersihkan semua ruangan dirumah anda
  • Tidak membiarkan sisa makanan, remah remah maupun jenis makanan lain yang menarik perhatian semut untuk datang
  • dll

Cara Mengusir Semut Di Rumah

Pasti sangat menjengkelkan jika tempat makan atau dapur anda dipenuhi semut, selain karena merasa terganggu atau jijik melihat makanan dikerubungi semut namun juga sangat gatal jika mengigit kulit, bahkan ada beberpa jenis semut yang bisa menyebabkan alergi, nyeri dan bengkak jika mengigit. 

Beberapa tips sederhana menggunakan bahan alami yang bisa dengan mudah anda temukan dirumah anda untuk mengusir semut dan tidak membiarkan semut tinggal di rumah anda, berikut adalah beberapa cara mengusir semut menggunakan bahan alami.

Parfum untuk mengusir semut

Wewangian yang bersifat menyengat akan dibenci semut. Jika anda melihat banyak semut dirumah anda, dimeja makan atau dapur cukup semprotkan parfum ditempat dimana sering dilalui semut maka semut akan pergi menjauh. 

Namun harus diingat ya jangan sampai lupa menutup makanana atau membiarkan makanan terkontaminasi oleh parfum semprot karena bahan kimia dalam parfum bisa berbahaya jika tertelan.

Cuka untuk mengusir semut

Cuka sari apel atau cuka putih biasa bisa anda gunakan juga untuk mengusir semut menjauh dari rumah anda. Caranya adalah dengan mencampur cuka dengan air dengan rasio campuran 1:1, lalu masukkan dalam botol penyemprot. 

Semprotkan pada daerah yang dijadikan semut sebagai sarang seperti didalam laci,lemari maupun tempat lainnya yang sering dilalui oleh semut. Bau dan rasa asam cuka sangat dibenci oleh semut. Selain dapat mengusir semut cuka juga dapat menetralisir bau yang ditimbulkan oleh adanya semut.

Baby Powder, bedak wangi atau air sabun

Taburkan bedak bayi maupun bedak wangi lain di tempat di mana semut memasuki rumah Anda. Atau anda bisa mencampur detergen atau sabun mandi dengan air lalu masukkan botol semprot dan kocok agar tercampur, lalu gunakan untuk menyemprot sarang semut atau tempat-tempat lain yang sering dilalui oleh semut.

Kapur Barus mengusir semut

Kapur barus selain dapat mengusir semut dari rumah anda kapur barus juga dapat mengusir kecoa dari rumah anda. Tempatkan beberapa kapur barus utuh atau anda bisa menghancurkannya dan menempatkannya diruangan yang banyak terdapats semut atau tempat yang sering dilalui oleh semut. Kapur barus juga dapat mengusir kecoa dalam rumah anda.

Membunuh semut menggunakan borax

Kandungan kimia dalam borak bisa membunuh semut dirumah anda. caranya sangat mudah cukup buatlah adonan dari sirup atau gula yang dicairkan dengan menambahkan borax ke dalamnya, aduk dan tempatkan ditempat yang banyak terdapat semut. Setelah memakannya semut semut tersebut akan mati karena kandungan borax menyebabkan kerusakan sistem pencernaan semut 'dan kerangka luarnya, yang mengakibatkan kematian.

Rempah-rempah atau bumbu dapur pengusir semut

Kayu manis, daun mint, cabai, lada hitam, cabe rawit, cengkeh atau bawang putih pilih salah satu bahan yang ada dirumah anda dengan menghancurkannya dan ditempatkan ditempat dimana sering dilalui semut. 

Daun salam juga dapat ditempatkan dalam lemari, laci atau tempat tertutup lainnya untuk mencegah semut maupun kecoa dirumah anda. Bahan bahan tersebut mengeluarkan aroma yang kuat untuk mengusir semut dan serangga lainnya di alam liar, dan bekerja sama baiknya di rumah Anda. Semua bahan yang beraroma kuat dapat mengusir tikus dan serangga.

Bubuk Kopi

Taburkan bubuk kopi ditempat yang banyak semut atau serangga lain di rumah Anda.

Mentimun/ Kulit Jeruk

Mentimun dan kulit jeruk bersifat racun terhadap semut, dan bau bauan menyengat dari kulit jeruk dibenci semut, oleh karena itu dihindari oleh semut.

G+

Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di Cantik & Sehat
Artikel Terkait Dengan "8 Tips Alami Mengusir & Membunuh Semut Di Rumah "

No comments:

Post a Comment