Berbagai Manfaat Kesehatan Air Kelapa

Posted By : Posted on - 11:46:00 AM with No comments
Berbagai Manfaat Kesehatan Air Kelapa - Ketika anda berjalan jalan di pantai atau saat cuaca panas, meminum air kelapa muda ditambah es merupakan minuman yang sangat menyegarkan. Air kelapa murni dipercaya dari zaman nenek moyang sebagai penawar racun dalam tubuh bahkan dalam dunia medis di zaman modern seperti sekarang ini air kelapa murni terbukti memiliki manfaat membantu dalam proses detoksifikasi (pengeluaran racun dalam tubuh) dan pengganti cairan dan ion tubuh yang hilang. Air kelapa murni merupakan pengganti air minum karena mengandung 94% air, asam amino, sitokinin, vitamin B kompleks, nol kolesterol dan berbagai mineral penting. Nah dari segudang nutrisi yang terkandung dalam air kelapa murni berikut adalah beberapa manfaat air kelapa murni dalam kesehatan.

Berbagai Manfaat Kesehatan Air Kelapa

Berbagai Manfaat Kesehatan Air Kelapa

Mengurangi risiko batu ginjal
Air kelapa murni diperkaya dengan kandungan magnesium dan kalium, air kelapa merupakan agen diuretik kuat dan sempurna untuk menjaga ginjal Anda bekerja optimal. Sehingga air kelapa sangat cocok untuk menyingkirkan dan mencegah batu ginjal. Jika Anda menderita batu ginjal, minum air kelapa secara teratur membantu menghilangkan & mengatasi batu ginjal dan akan membuangnya lewat air seni.

Minuman energi alami
Jika anda suka berolahraga berat seperti angkat besi atau membutuhkan banyak tenaga ekstra air kelapa ini sangat cocok untuk mnegembalikan energi yang hilang. Air kelapa membantu dengan cepat mengembalikan hidrat tubuh dengan sempurna dan bagian yang terbaik adalah air kelapa murni rendah kalori, tinggi mineral dan mengembalikan cairan dalam tubuh yang menghilang dengan segera.

Minuman yang baik untuk Ibu hamil
Air kelapa murni merupakan cairan alami yang bisa didapatkan dialam sehingga memiliki tingkat kesterilan yang tinggi sehingga cocok untuk dikonsumsi oleh ibu hamil. Selain memuaskan dahaga, air kelapa bertindak sebagai obat alami untuk meredakan keasaman, baik untuk hati dan mencegah sembelit selama kehamilan.

Sangat bagus untuk jantung Anda
Studi penelitian menunjukkan bahwa minum air kelapa secara teratur, dapat membantu menurunkan resiko serangan jantung. Juga kandungan kalium tinggi dalam air kelapa murni membantu menjaga tingkat tekanan darah Anda.

Mencegah dehidrasi
Sarat dengan elektrolit dan mineral yang bagus untuk mengisi cadangan elektrolit dan cairan tubuh, air kelapa adalah obat sederhana dan dapat diakses untuk dehidrasi. Selain itu, juga membantu orang yang menderita diare dengan memicu tubuh dan mencegah timbulnya dehidrasi.

G+

Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di Cantik & Sehat
Artikel Terkait Dengan "Berbagai Manfaat Kesehatan Air Kelapa "

No comments:

Post a Comment