6 Manfaat Minyak Kelapa Untuk Kesehatan & Kecantikan

Posted By : Posted on - 9:45:00 AM with No comments
Manfaat Minyak Kelapa - Tidak berlebihan jika kita menyebut minyak kelapa ini sebagai  'minyak ajaib' karena beberapa manfaat yang luar biasa untuk kesehatan dan kecantikan. Minyak kelapa memiliki kandungan utama asam laurat, kita mengenal asam laurat merupakan suatu zat yang memiliki sifat antibiotik, anti bakteri dan jamur. Minyak kelapa murni juga memiliki kadar air dan kadar asam lemak bebas yang rendah, berwarna bening, berbau harum, serta mempunyai daya simpan yang cukup lama yaitu lebih dari 12 bulan jika dilakukan dengan cara yang tepat dan benar. Kali ini saya akan share tentang beberapa manfaat minyak kelapa untuk kesehatan dan kecantikan.

6 Manfaat Minyak Kelapa Untuk Kesehatan & Kecantikan

6 Manfaat Minyak Kelapa Untuk Kesehatan & Kecantikan

Untuk kulit
Kandungan dalam minyak kelapa mampu membantu melembabkan, menghaluskan, mengenyalkan kulit dan membantu dalam proses regenerasi kulit mati atau menghilangkan sel kulit mati dan membantu meregenerasi dengan sel kulit baru sehingga kulit tampak cerah.

Untuk kuku
Minyak kelapa mampu memperkuat folikel atau lapisan kuku untuk membantu mencegah kerusakan kuku akibat paparan setiap hari dari bahan kimia dalam bentuk cat kuku, deterjen, polusi, kotoran dan bahkan bahan kimia berbahaya yang digunakan dalam cat kuku. Minyak kelapa mampu memberikan lapisan pertahanan atau perisai untuk kuku, melembabkan dan memberikan efek bersinar sehat. Baca juga tips merawat kuku.

Untuk rambut
Minyak kelapa membantu memperkuat dan melindungi rambut Anda. Minyak kelapa membantu penguatan akar rambut, menutrisi rambut, mempercepat pertumbuhan rambut, menghitamkan rambut dan membuat rambut anda menjadi lebih berkilau. 

Untuk bulu mata
Penggunaan minyak kelapa pada bulu mata secara teratur akan membantu membuat bulu mata anda lebat, panjang, lentik dan tampak indah.

Untuk tumit retak
Minyak kelapa merupakan conditioning sempurna untuk mengatasi tumit kasar dan pecah pecah. Kandungan dalam minyak kelapa ini membantu scrub atau mengelupas kulit mati dan menghaluskan tekstur kulit yang tidak merata. Dengan melakukan pijat sehari-hari dengan menggunakan minyak kelapa ini secara lembut selama 5 menit dapat mengembalikan kelembutan tumit Anda.

Untuk luka bakar
Minyak kelapa memiliki efek menenangkan kulit dan membantu mendapatkan kembali warna dan tekstur yang hilang akibat luka bakar. Agen pendingin dalam minyak kelapa membantu menjaga area yang lembab untuk penyembuhan cepat.

G+

Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di Cantik & Sehat
Artikel Terkait Dengan "6 Manfaat Minyak Kelapa Untuk Kesehatan & Kecantikan "

No comments:

Post a Comment